Ponsel saya mengalami panas berlebihan ketika menonton video atau konten streaming langsung |
Masalah:
Ponsel saya mengalami panas berlebihan ketika menonton video atau konten streaming langsung.
Penyebab:
Ketika menonton video atau konten streaming langsung, layar ponsel Anda tetap menyala saat CPU dan GPU bekerja terus-menerus. Ini meningkatkan konsumsi daya dan ponsel Anda dapat menjadi panas, khususnya bila data seluler sedang digunakan.
Solusi:
- Buka Pengaturan dan aktifkan penyesuaian kecerahan layar otomatis untuk mengurangi konsumsi daya.
- Anda sebaiknya menurunkan volume media dalam mode pengeras suara untuk menghindari konsumsi daya dan panas yang berlebihan.
- Nonaktifkan fitur komentar waktu nyata untuk lebih mengurangi konsumsi daya dan panas.
- Anda sebaiknya menonton video atau siaran langsung di lingkungan dengan jaringan yang stabil.
Antena ponsel Anda dan perangkat keras lainnya mengalami beban berat saat Anda menonton video online atau streaming langsung, terutama saat sinyalnya tidak stabil. Ini karena ponsel Anda meningkatkan penerimaan sinyal dan daya transmisi secara otomatis, sehingga meningkatkan konsumsi daya dan menghasilkan panas.
- Jika Anda menonton video HD, konsumsi daya dapat meningkat karena resolusi video yang tinggi. Cobalah menurunkan resolusi video untuk melihat apakah masalahnya dapat terselesaikan.
- Jangan bermain game atau menonton video sambil mengisi daya ponsel Anda, karena ini dapat memperparah panas berlebih.
- Tutup aplikasi yang berjalan di latar belakang yang tidak digunakan untuk menghindari konsumsi daya dan panas yang berlebihan.