Menetapkan Kunci PIN SIM |
PIN adalah kode identitas kartu SIM, dan dapat ditetapkan sebagai kunci kartu SIM. Setelah menetapkannya, Anda akan diminta untuk memasukkan PIN yang benar untuk membuka kunci kartu SIM setiap kali Anda menghidupkan daya perangkat atau beralih ke perangkat baru untuk mencegah akses yang tidak diotorisasi.
Anda perlu mendapatkan PIN kartu SIM Anda dari operator sebelum menggunakan fungsi ini.
Untuk menyiapkan kunci PIN SIM, buka
, lalu sentuh Atur kunci SIM 1 untuk memasuki layar penyiapan kunci SIM.
Aktifkan Kunci kartu SIM, masukkan kode PIN, lalu sentuh OK.
Untuk memodifikasi PIN, sentuh Ubah PIN SIM dan ikuti petunjuknya.
Anda harus memasukkan kode PIN Unlocking Key (PUK) untuk membuka kunci kartu SIM jika Anda melampaui jumlah maksimum kegagalan untuk memasukkan PIN. PIN baru perlu disiapkan setelah Anda berhasil membuka kunci SIM Anda dengan PUK. Jika Anda juga melampaui jumlah maksimum kegagalan memasukkan kode PUK, kartu SIM Anda akan diblokir.
Kode PUK hanya dapat diperoleh dari operator Anda.