Menggunakan Laci Aplikasi untuk Menyimpan Aplikasi
Produk yang berlaku: HUAWEI MatePad 11(10.95 inches 6gb+128gb、10.95 inches 6gb+256gb),HUAWEI MatePad Pro(12.6 inches 8gb+256gb)
Produk yang berlaku:
Berikut ini hasil yang ditemukan untuk Anda, silakan pilih
Tak dapat menemukan hasil, silakan pilih lagi
zoom in pic
Menggunakan Laci Aplikasi untuk Menyimpan Aplikasi

Anda dapat meletakkan aplikasi di laci dan hanya menampilkan aplikasi yang sering digunakan di layar beranda untuk merampingkan layar beranda Anda.

Mengaktifkan Laci Aplikasi

Buka Pengaturan > Layar beranda & wallpaper > Gaya layar beranda, dan pilih Laci.

Setelah diaktifkan, Anda dapat menggesek layar beranda untuk mengakses semua aplikasi Anda di dalam laci.

Menambah Aplikasi di Laci ke Layar Beranda

Pada mode Laci, Anda dapat menggesek ke atas di layar beranda untuk menampilkan Laci. Anda kemudian dapat menyentuh lalu menahan aplikasi untuk menyeretnya ke posisi yang diinginkan di layar beranda.

Memindahkan Aplikasi Kembali ke Laci

Pada mode Laci, Anda dapat memindahkan aplikasi dari layar beranda kembali ke Laci dengan cara menyentuh dan menahan aplikasi ini, lalu menyentuh Hapus. Operasi ini hanya akan menghapus ikon aplikasi dari layar beranda Anda, tetapi tidak akan menghapus instalasinya.

Anda masih dapat menemukannya di Laci.

Menonaktifkan Gaya Laci

Untuk menonaktifkan gaya laci, tetapkan Gaya layar beranda menjadi Standar.

Berguna atau tidak?
Terimakasih atas masukan Anda.