Bagaimana cara memperbarui ponsel saya?

Pilih metode pembaruan yang tepat sesuai dengan kebutuhan.

1. Lakukan pembaruan online.

Prasyarat:

● Ponsel terhubung ke Internet sebelum Anda memulai pembaruan. Pembaruan online memakai sejumlah data seluler, jadi Anda disarankan menghubungkan ponsel ke jaringan Wi-Fi.

● Ponsel Anda memiliki sisa daya baterai lebih dari 30% selama pembaruan.

● Pembaruan akan memerlukan waktu. Jangan menekan tombol daya atau melakukan operasi lain selama pembaruan. Ketika pembaruan selesai, ponsel Anda akan otomatis restart.

Prosedur:

SentuhPengaturan > Updater untuk melihat pembaruan baru. Jika pembaruan baru ditemukan, sentuh untuk mengunduhnya, lalu ikuti petunjuk pada layar untuk memperbarui ponsel Anda.

2. Perbarui ponsel Anda menggunakan HiSuite.

Prasyarat:

● Versi HUAWEI HiSuite terbaru diinstal di komputer Anda. Anda dapat mengunduhnya dari https://consumer.huawei.com/en/support/hisuite/

● Ponsel Anda memiliki sisa daya baterai lebih dari 30% selama pembaruan.

● Jangan lepas kabel USB, mematikan atau me-restart ponsel, atau mengeluarkan atau memasukkan kartu microSD selama proses.

Prosedur:

(1) Hubungkan ponsel ke HiSuite, lalu klik Perbarui di komputer Anda.

(2) Setelah versi baru ditemukan, perbarui ponsel Anda. Ketika pembaruan selesai, ponsel Anda akan otomatis restart.

* Gambar hanya untuk tujuan referensi dan mungkin berbeda dengan perangkat Anda.